Aplikasi Penyimpanan Online Setiap orang tentu memiliki data-data penting yang butuh disimpan pada media penyimpanan aman, tak terkecuali untuk data-data digital. Ada beberapa media penyimpanan yang akrab kita kenal semisal flashdisk, harddisk hingga kartu memori. Masalahnya, media penyimpanan tersebut masih rawan karena bisa rusak, hilang maupun tercuri. Untuk itu, dibutuhkan aplikasi.
Kabar baiknya, telah banyak aplikasi penyimpanan data online untuk Android yang bisa diunduh di Google Playstore. Di sana, Anda bisa menemukan banyak aplikasi penyimpanan data online yang menawarkan storage melimpah dengan kemanan tingkat tinggi. Langsung saja ya, berikut akan kami bahas aplikasi penyimpanan data online Android paling populer yang cocok Anda unduh.
9 Aplikasi Penyimpanan Online Android Terpopuler
-
Google Drive
Siapa sih yang tidak tahu tentang Google Drive? Rasanya tidak afdol membicarakan aplikasi penyimpanan data online paling populer, tanpa mengikutsertakan Google Drive. Ya, aplikasi yang dibuat oleh Google ini adalah aplikasi yang berfungsi sebagai media. Anda bisa menyimpan data semisal musik, foto, video hingga dokumen dengan aman secara online.
Lalu bagaimana caranya memanfaatkan aplikasi yang luar biasa ini? Caranya mudah sekali, kok. Anda hanya harus membuat akun Google, lalu mengunduh Google Drive di Play Store dan mengunggah file penting yang ingin Anda simpan. Uniknya lagi, di aplikasi ini ada fitur yang di dalamnya Anda bisa mengundang orang lain agar bisa melihat dan memanfaatkan file yang Anda simpan.
-
OneDrive
Aplikasi penyimpanan data online selanjutnya adalah OneDrive, yang dikembangkan oleh perusahaan developer terkenal, Microsoft Corporation. Pengguna OneDrive bisa dengan gratis mengunggah dan menyimpan file semisal foto, musik, video dan dokumen ke dalam media penyimpanan data yang dimiliki oleh sever OneDrive.
Selain tersedia untuk Android, aplikasi penyimpanan data ini juga bisa dipasang di komputer, Windows maupun Mac. Hebatnya lagi, di versi Android Anda harus memasukkan pengaman PIN saat ingin mengakses OneDrive. Tentu saja, ini memberikan jaminan rasa aman kepada penggunanya, untuk itulah jangan sampai melupakan PIN Anda ya.
-
Dropbox
Aplikasi penyimpanan online paling populer selanjutnya adalah Dropbox, yang bisa Anda unduh secara gratis di Google Play Store. Seperti halnya Google Drive, Dropbox juga sudah sangat populer dan telah digunakan jutaan orang pengguna Android. Bagi pengguna yang hobi mengunggah dan mengunduh file dari internet, Dropbox adalah aplikasi wajib yang harus dimiliki.
Seperti aplikasi penyimpanan data online lainnya, Dropbox menyediakan media penyimpanan, Anda bisa menyimpan dan mencadangkan file penting yang Anda miliki. File-file tersebut bisa berupa video, foto, musik hingga dokumen dalam berbagai ukuran. Selain bisa dibuka di smartphone Android, Dropbox juga bisa diakses menggunakan PC, asal Anda resmi memiliki akun Dropbox.
-
My Cloud
Aplikasi penyimpanan data online paling populer dan bisa Anda coba berikutnya adalah My Cloud. Jika device Android Anda kekurangan kapasitas storage, maka My Cloud adalah solusi yang sempurna. Aplikasi ini memungkinkan Anda memiliki storage tambahan. Anda bisa menyimpan dan mencadangkan video, musik, foto dan dokumen yang penting dengan aman.
Aplikasi ini juga sangat praktis karena ada fitur Auto Backup otomatis, biasanya muncul ketika aplikasi tersebut mendeteksi ada file baru di perangkat Anda. Notifikasi Auto Backup tersebut akan mengingatkan Anda, apakah Anda perlu mencadangkan file tersebut atau tidak. Jadi, ketika Anda sedang mengakses My Cloud, Anda akan langsung bisa mencadangkan data secara seketika.
-
Amazon Drive
Aplikasi penyimpanan data online untuk Android yang paling populer selanjutnya adalah Amazon Drive. Aplikasi ini harus Anda coba karena bisa menjanjikan rasa aman dari kehilangan data akibat perangkat Android rusak atau tercuri. Dengan aplikasi ini, Anda bisa menyimpan dan mencadangkan banyak file penting semisal foto, video, musik hingga dokumen dalam berbagai ukuran.
Mudahnya lagi, file-file yang sudah Anda simpan dan cadangkan nantinya akan diatur dan diletakkan sesuai dengan kategori. Jadi, Anda tidak akan merasa kebingungan mencari, jika suatu saat membutuhkannya. Dengan aplikasi ini, Anda juga bisa membagikan file yang disimpan tersebut ke orang lain melalui Email, SMS serta aplikasi lainnya.
-
Degoo: 100 GB
Aplikasi penyimpanan data online untuk Android paling populer berikutnya adalah Degoo: 100 GB. Aplikasi ini menyediakan media penyimpanan atau cloud drive sebesar 100 GB. Anda juga bisa bebas menyimpan dan mencadangkan file penting semisal foto, video, musik dan dokumen dengan aman. Jika belum cukup, Anda bisa menjadikannya unlimited dengan membayar sekitar 45 ribuan/bulan.
Namun, jika Anda keberatan untuk membeli versi PRO, maka Anda bisa mendapatkan free space tambahan dengan menonton iklan. Anda tidak perlu khawatir tentang isu keamanan, karena tidak ada satu orang pun yang bisa mengakses file penting tersebut tanpa seizin Anda. Lantaran, aplikasi ini dienkripsi keamanan ala militer, sehingga akan sulit dibobol pihak yang tidak bertanggung jawab.
-
G Cloud Backup
Aplikasi penyimpanan data online yang dikembangkan oleh Genie9 LTD ini merupakan aplikasi populer dan telah diunduh oleh lebih dari 5 juta pengguna Android. Jika storage perangkat Android Anda penuh, maka Anda bisa memanfaatkan G Cloud Backup untuk mendapatkan ekstra penyimpanan 10 GB. Dengan aplikasi ini, Anda bisa menyimpan file penting dengan aman.
Selain dapat menyimpan dan mencadangkan file penting seperti musik, foto, video, SMS dan dokumen dengan aman, aplikasi ini juga memiliki tampilan yang memudahkan penggunanya. Lewat tampilannya yang friendly, pengguna bisa menemukan file yang telah disimpan dengan mudah. Pengguna juga bisa tahu berapa sisa space yang masih tersedia di aplikasi G Cloud Backup tersebut.
-
MEGA
Aplikasi penyimpanan data online Android paling populer berikutnya adalah MEGA, yang dikembangkan oleh Mega Ltd. MEGA termasuk aplikasi penyimpanan data online yang menyediakan cloud drive kapasitas besar, yaitu 50 GB. Dengan storage sebesar itu, Anda bebas menyimpan dan mencadangkan file penting semisal foto, video, musik hingga dokumen.
Selain bisa menyimpan dan mencadangkan file, dengan MEGA Anda juga bisa membagikan, mengunduh, streaming dan melihat file tersebut dari device manapun dan di manapun Anda berada. Anda tidak perlu khawatir tentang keamanan data yang Anda simpan, karena cloud MEGA sudah dienkripsi dengan ketat, sehingga tidak ada seorang pun yang bisa menyalahgunakan file tersebut.
-
ES File Explorer File Manager
ES File Explorer File Manager adalah aplikasi multifungsi. Lantaran selain sebagai file manager, aplikasi ini juga memiliki cloud storage. Anda bisa menyimpan data-data penting dengan aman. Aplikasi ini juga bisa menjadi task killer untuk menghentikan aplikasi berjalan dengan instan. Hebatnya lagi, ES Explorer File Manager juga bisa membuka file ekstensi ZIP dengan mudah.
Dengan semakin berkembangnya era digitalisasi, kemunculan aplikasi penyimpanan virtual atau secara online dinilai menjadi solusi tersendiri. Tanpa membutuhkan alat fisik, pengguna bisa langsung menyimpan serta mencadangkan data dengan jaminan mudah serta aman. Untuk ketersediaan ruang storage smartphone, juga tak perlu dikhawatirkan karena sudah terjamin sepaket . https://promofirstmedia.id/