Penyebab & Solusi,, Lampu Mobil Sering Mati “Wajib Baca”
Lampu Mobil Sering Mati – Untuk hal ini pada kondisi hujan dan gelap, lampu akan memiliki fungsi yang sangat amat penting bagi mobil. Karena dengan lampu yang terletak dibagian depan mobil ini, jalan akan terang dan jarak pandang tidak terganggu. Namun apa jadinya bila lampu mobil tiba-tiba mati..?? tentu ini akan menyusahkan kita karena jarak pandang pasti akan terganggu. Sehingga kita perlu lebih waspada.
Saat masalah diatas muncul, maka solusi yang paling banyak diambil ialah melakukan penggantian bohlam lampu. Seusai mengganti bohlam, lampu akan kembali hidup. Namun entah mengapa dalam waktu dekat lampu mobil kembali mati. Kira-kira apa penyebab utamanya..??
Penyebab & Solusi Lampu Mobil Sering Mati
Secara umum lampu mobil yang mati itu dikarenakan filamen pada bohlam putus atau karena arus listriknya yang terputus. Dalam kasus seringnya lampu mati maka keduanya bisa saja bermasalah. Cek hal berikut ini:
Ada Korsleting Yang Membuat Sekering Putus
Pertama lampu mobil yang mati bukan berarti lampunya yang bermasalah. Bisa saja rangkaian lampunya yang terputus seperti pada sekering. Sekering akan memutuskan rangkaian kelistrikan apabila ada korsleting, sehingga kalau kalian mendapati lampu mobil tiba-tiba mati coba cek dulu sekeringnya.
Apabila putus, jangan langsung diganti. Sekering putus itu menandakan ada korsleting di sepanjang rangkaian lampu. Coba cari apakah ada kabel yang terkelupas atau kondisi soket yang kurang normal.
Penggunaan Fuse Yang Terlalu Besar
Fuse atau sekering memiliki fungsi untuk mengamankan rangkaian listrik dari aliran arus besar yang bisa menimbulkan kebakaran. Cara kerja fuse adalah dengan menggunakan kawat tipis yang memiliki batas kekuatan tertentu. Dengan kata lain, kawat ini secara otomatis akan terputus apabila ada aliran arus yang melebihi kapasitasnya.
Namun hal ini kurang diketahui oleh banyak orang. Terkadang ada masalah sekering yang putus terus, apabila mereka mengganti fuse tersebut dengan kapasitas yang lebih tinggi memang fuse akan tahan. Tapi itu sama saja membiarkan arus besar melewati rangkaian listrik. Kalau itu adalah rangkaian lampu kepala, maka arus besar ini bisa membuat filamen lampu cepat gosong sampai akhirnya putus.
Sehingga lampu mati. Oleh karena itu, apabila kejadian lampu putus sering menimpa, coba lihat sekeringnya dan cocokan dengan kapasitas aslinya pada tutup box sekering. Apabila benar sekering terlalu besar maka segera ganti sekering dengan ukuran yang sesuai.
Tegangan Kelistrikan Mobil Berlebihan
Tegangan aki kendaraan umumnya 12 Volt. Namun tegangan tersebut bisa melonjak hingga 14 Volt saat mesin hidup, ini karena sistem pengisian sedang mengisi daya baterai. Akibat dari lonjakan tegangan ini maka semua sistem kelistrikan yang terhubunga pada baterai akan terpengaruh, imbasnya lampu lebih terang.
Sementara itu, bohlam lampu juga memiliki batas tegangan. Ada lampu 12 Volt dan ada pula lampu 24 Volt, untuk mobil yang menggunakan kelistrikan 12 Volt maka menggunakan lampu 12 Volt. Sehingga lonjakan tegangan ini menimbulkan aliran listrik berlebih pada lampu sehingga filamen lampu bisa terbakar dan akhirnya terputus.
Tapi pada mobil injeksi umumnya sudah dilengkapi aki dengan voltage stabilizer sehingga meski tegangan pengisian mencapai 14 Volt, sistem kelistrikan mobil tetap 12 Volt. Kalau masalah lampu mati tetap melanda, maka yang perlu di cek adalah regulator serta pada mobil injeksi ada pada aki keringnya. Apabila aki kering mulai soak atau menggelembung maka bisa saja disitu letak masalahnya.
Kualitas Lampu Jelek
Tidak sedikit pemilik mobil yang tergiur dengan bohlam lampu murah dengan label bersinar terang dan berkualitas tinggi. Padahal kualits lampu salah satunya bisa dilihat dari harga. Mungkin benar lampu mobil yang memiliki harga lebih murah bisa mengeluarkan cahaya dengan intensitas lebih tinggi.
Tapi bagaimana dengan ketahanannya ?? lampu yang terang dan benar-benar awet memiliki harga yang relatif lebih mahal dibandingkan dengan jenis lampu lain. Oleh sebab itu, perhatikan aspek ketahanan apabila kalian tidak mau bolak-balik membeli bohlam lampu karena sering putus.
Soket Lampu Meleleh
Soket lampu terbuat dari bahan plastik dan karet sebagai seal. Bahan ini memang ringan dan ekonomis, namun apabila terkena panas bahan ini sangat rentah meleleh. Panas ini bisa timbul karena faktor lampu itu sendiri, semakin terang lampunya maka semakin besar, pula arus yang dibutuhkan. Ini berpotensi menimbulkan panas disekitar soket yang bisa melelehkan soket.
Soket yang meleleh bisa membuat cengkraman soket kurang kencang, sehingga hubungan terminal didalam soket berpotensi kendor. Hal inilah yang membuat lampu kadang mati dan kadang hidup. Selain itu soket yang meleleh juga bisa memicu terjadinya korsleting, sehingga akan memutuskan rangkain kelistrikan lampu.
Tips Sederhana Agar Lampu Awet
Agar lampu mobil awet sebenarnya kalian hanya perlu menggunakan jenis lampu hemat tenaga dengan sinar yang maksimal. Contohnya LED. Meski lampu LED mengkonsumsi daya listrik yang sedikit, namun sinarnya juga tidak kalah terang dengan lampu tipe bohlam. Sementara ketahanannya bisa dipastikan lebih awet karena lampu ini memakai komponen elektronika “dioda” bukan lagi menggunakan filamen.
Demikianlah pembahasan mengenai Penyebab & Solusi,, Lampu Mobil Sering Mati semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat berguna dan bermanfaat bagi kalian semua,, terima kasih banyak atas kunjungannya. 🙂 🙂 🙂
Baca Juga: