Cara Termudah Merawat Velg Mobil Agar Tetap Kinclong
Cara Termudah Merawat Velg Mobil Agar Tetap Kinclong – Kendaraan seperti mobil memang merupakan suatu kebutuhan bagi setiap orang untuk saat ini. Adapun bagian atau komponen dari mobil seperti velg yang perlu sekali di rawat agar penampilan pada mobil tersebut tetap menarik. Dalam merawat pelek mobil sebenarnya cukup mudah untuk dapat dilakukan, hanya bagi sebagian pemilik mobil males untuk dapat melakukannya atau memang tidak memiliki waktu luang untuk sekedar membersihkan pelek mobil.
Untuk hal ini anda tidak perlu mengeluarkan kocek terlalu besar dengan membawanya ke bengkel karena bisa dilakukan sendiri di rumah. Pelek yang terlihat kusam atau tidak kinclong disebabkan oleh kotoran yang menempel pada pelek tersebut.
Noda kotor ini biasanya berasal dari sisi dalam pelek, karena roda berputar dan terkena oleh air biasanya pada permukaan pelek jadi kotor. Untuk membersihkannya supaya optimal tidak cukup hanya dengan menggunakan air dan sabun biasa.
Untuk merawat pelek mobil anda supaya terlihat lebih kinclong bisa menggunakan sabun khusus untuk pelek. Ada beberapa produk pembersih pelek salah satunya ialah Pro Clean. Untuk cara menggunakannya cukup mudah, berikut ini langkah-langkah dalam merawat pelek mobil.
Cara Membersihkan Pelek Mobil
- Tuangkan produk pembersih pelek ini pada sebuah wadah.
- Campurlah dengan sabun colek sebanyak satu sendok makan.
- Jika sudah tercampur secara merata oleskanlah larutan ini pada pelek menggunakan bantuan kain halus, bisa juga dengan menggunakan kuas.
- Setelah semua bagian pelek terolesi dengan larutan yang telah dibuat tadi diamkan sejenak dan usaplah dengan kain bersih.
- Terakhir siramlah dengan menggunakan air bersih maka pelek akan terlihat kinclong, waktu menyiram dengan air ini anda tidak perlu menggosoknya lagi.
Demikianlah pembahasan mengenai Cara Termudah Merawat Velg Mobil Agar Tetap Kinclong semoga dengan adanya ulasan tersebut dapat berguna dan bermanfaat bagi anda semua, terima kasih banyak atas kunjungannya. 🙂 🙂 🙂
Baca Juga: